Sekadau,batasborneo.com Bupati Sekadau Aron SH pada Malam ini mengelar acara syukuran, ulang tahun ke 48 di kediaman pribadinya Senin (3/10) malam.
Acara syukuran yang, sangat sederhana. dimulai dengan misa syukur yang di pimpin oleh Pastor Paroki Sekadau,Pastor Kristianus CP.
"Usai misa kudus, di kediaman Bupati, Uskup ke Uskupan Sanggau Mgr.Julius Gullio Mencucini, menyebutkan tujuan kita berkumpul pada malam ini, adalah untuk mengucapkan selamat ulang tahun kepada bupati Sekadau Aron SH yang ke 48 . Semoga selalu sehat, panjang umur dan menjadi pemimpin yang baik untuk kabupaten Sekadau ucap Uskup.
Bupati Aron mengucapkan terimakasih, kepada anggota kring Santo Agutinus Gonsaga serta tamu lainnya yang sudah hadir, pada acara sukuran saya malam ini, dan diri nya merasa bersyukur atas umur dan kesehatan yang diberikan olah tuhan, sehingga dapat menjalankan tugasnya, sebagai bupati. Kami tidak bisa membalas doa yang saudara berikan kepada kami.Semoga semua kebaikan dan doa saudara dibalas oleh tuhan yang maha Esa tutup Aron.
Hadir pada acara tersebut, Uskup Sanggau Mgr.Julio Gullio Mencucini, Pastor Kristianus CP, wakil ketua dan sejumlah anggota DPRD Sekadau, Sekda Muhammad Isa beserta istri, Kapolres Sekadau, AKBP Suyono, Kejari Sekadau, pimpinan bank Kalbar cabang Sekadau, sejumlah Pimpinan SKPD di lingkungan Pemkab Sekadau, anggota kring Santo Agutinus Gonsaga dan warga sekitar kediaman bupati Sekadau Aron SH, serta Dandim 1204 sanggau- sekadau